Kamis, 18 Oktober 2012

Manusia dan Cinta Kasih


Manusia dan Cinta Kasih

Cinta adalah rasa sangat suka, sayang,keterikatan, ataupun tertarik hatinya. Namun lebih dari itu cinta merupakan sebuah ungkapan perasaan yang datang dari lubuk hati yang paling dalam. Yang dimaksud dengan keterikatan adalah adanya perasaan untuk hanya bersama dia, segala prioritas untuk dia, tidak mau pergi dengan orang lain kecuali dengan dia, kalau janji dengan dia harus ditepati. Unsur yang kedua adalah keintiman yaitu adanya kebiasaan-kebiasaan dan tingkah laku yang menunjukan bahwa antara anda dengan dia sudah tidak ada jarak lagi. Cinta tingkat tertinggi adalah cinta kepada Allah, Rasulullah, dan berjihad dijalan Allah. Cinta tingkat menengah adalah cinta kepada orang tua, anak, saudara, suami / istri dan kerabat. Cinta tingkat terendah adalah cinta yang lebih mengutamakan cinta keluarga, kerabat, harta, dan tempat tinggal.

1.            Kasih Sayang
                Merupakan sebuah perasaan (belas kasih) yang dimiliki oleh seluruh umat manusia dengan pengertian yang luas, kasih saying tak dapat dinilai dari satu sisi saja melainkan harus dengan cara keseluruhan.

2.            Kemesraan
                Ialah hubungan yang akrab baik antara pria dan wanita yang sedang dimabuk asmara maupun yang sudah berumah tangga. Kemesraan pada dasarnya merupakan perwujudan kasih sayang yang mendalam.

3.            Pemujaan
                Adalah salah satu manifestasi cinta manusia kepada Tuhan Yang Maha Esa yang diwujudkan dalam bentuk komunikasi ritual Kecintaan manusia kepada Tuhan tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Hal ini ialah karena pemujaan kepada Tuhan adalah inti, nilai dan makna kehidupan yang sebenarnya. Dalam kehidupan manusia terdapat berbagai cara pemujaan sesuai dengan agama masing-masing, kepercayaan, kondisi, dan situasi.

4.            Belas Kasihan
                Ada 3 macam cinta:
a)      Cinta kepada Tuhan
b)      Cinta kepada Ibu, Bapak, Saudara
c)       Cinta antara pria dan wanita

5.            Cinta Kasih Erotis
                Cinta kasih sering kali dicampur baurkan dengan pengalaman yang eksplosif berupa jatuh cinta, dalam cinta kasih terdapat eksklusivitas yang tidak terdapat dalam cinta kasih persaudaraan dan cinta kasih keibuan.
                               
                

Tidak ada komentar:

Posting Komentar